Kemajuan teknologi sangat memudahkan kita dalam mengerjakan berbagai kegiatan. Jika digunakan dengan tepat maka kita bisa mendapatkan efisiensi waktu, tenaga dan juga biaya untuk melakukan berbagai kegiatan dan pekerjaan.
Kemajuan teknologi saat ini memberikan kesempatan kerja yang
lebih banyak dibanding tahun-tahun sebelumnya. Kalau dulu yang bekerja hanya
yang memiliki pendidikan dan kantor saja. Sekarang siapapun bisa bekerja.
Bahkan anak-anak sekalipun sudah bisa menghasilkan uang dan karya hanya dari
Rumah.
Peluang kerja yang sedang marak saat ini salah satunya
adalah di industri sosial media. Berbagai sosial media bisa menjadi ladang
penghasilan dengan membuat konten, baik tulisan, grafis, foto maupun video, yang
bisa di distribusikan di youtube, instagram, TikTok, Blog dan lain sebagainya.
Aku juga termasuk yang mencari peluang di sosial media
dengan menjadi konten kreator. Dengan ngonten di Rumah aku bisa mencari cuan
sambil ngasuh anak dan ngurus Rumah.
Untuk mengikuti peluang tersebut, apa nih yang harus disiapkan?
Selain bakat dan niat yang kuat, tentunya kamu harus punya
perangkat lunak yang mumpuni. Yang memiliki performa terbaik dan spesifikasi
yang sesuai dengan kebutuhanmu. Sehingga bisa membantu mengembangkan karir dan
bisnismu.
Beberapa spesifikasi wajib yang harus ada di perangkatmu
- Memori dan RAM besar
data dan hasil animasimu perlu ruang simpan yang nggak sedikit loh. Ini juga mempengaruhi performa komputer/ laptop kamu
- Komputer harus memakai kartu grafis Nvdia Quadro atau Radeon Fire Pro
untuk mendukung kegiatan animasi dan videomu agar jadi lebih mudah
- Daya tahan baterai yang kuat
cari yang baterainya kuat, tahan lama dan proses pengisian daya baterainya singkat
- Disain keren
Pernah dengar ujaran pengacara kondang,
Hotman Paris bahwa “Penampilan bukan untuk pamer, tapi untuk meyakinkan klien
saya”. Penampilan mencoloknya ternyata bertujuan untuk memberi pengaruh pada
sisi psikologis orang (klien), terutama orang asing. Sehingga membuat orang
lebih yakin dan percaya kepadanya.
Ini membuktikan bahwa pakaian dan barang yang kita gunakan bisa membuat orang mempercayai kredibilitas kita, dan tentunya ini akan mendukung kemajuan bisnis dan karir nih. Bukan berarti harus pakai barang mahal ya. Lebih kepada barang yang berkualitas yang mampu menunjang pekerjaanmu.
- Fleksibel
Alangkah menyenangkannya jika pekerjaanmu bisa dilakukan dimana saja, untuk itu perlu perhatikan perangkat yang punya keempat spesifikasi diatas dan juga bisa dibawa kemana-mana.
Jadi perangkat apa nih cocok?
Jawaban dari pencarian ini adalah mobile workstation.
Apa tuh mobile workstation?
Perangkat lunak yang spesifikasinya seperti perangkat
dekstop/ komputer, namun desainnya lebih slim dan bisa dengan mudah dibawa
kemanapun. Bisa juga disebut dengan Komputer jinjing.
Laptop mobile workstation mampu memenuhi kebutuhan
profesional untuk pekerjaan di dunia digital, seperti animator, conten creator,
web engineer dan lain sebagainya. Karena memiliki kemampuan prosesor grafis
yang cepat, CPU yang kuat, dan memiliki memori tambahan.
HP Zbook Firefly 14 G8 Mobile Workstation
Dan aku pilih HP Zbook Firefly 14 G8 Mobile Workstation.
Pertama aku langsung jatuh cinta dengan desainnya yang elegan dan praktis.
Dengan berat hanya 1,35 Kg, Ternyata PC workstation HP
ini tercipta dari bahan daur ulang loh. Casing speaker terbuat dari sampah
plastik yang menumpuk di lautan, dengan plastik daur ulang bekas paka. Inovatif!
Tampilan visual yang super jernih dan tajam dengan resolusi
FHD. Nyaman juga untuk berlama-lama ngedit atau nonton karena layar ini anti
silau namun gambar yang dihasilkan tetap cerah.
Yang terpenting dari ibu bekerja seperti aku yang kerjanya
dirumah nih, Keyboardnya nggak berisik dan ada lampu di latarnya. Jadi kalau
harus kerja dimalam hari diwaktu anak-anak tidur bisa banget, karena mereka
nggak akan terbangun karena dengar suara berisik tak tik tak tik. Hhiii.
HP Zbook Firefly 14 G8 Mobile Workstation ini juga fast
charge. Daya bisa diisi ulang dengan sangat cepat, mulai dari 0% hingga 50%
hanya membutuhkan waktu 30 menit.
Synnex Metrodata Indonesia
Untuk memperoleh laptop desain terbaik ini, aku pilih Synnex
Metrodata Indonesia sebagai distributor Teknologi Informasi dan Komunikasi
(TIK) yang terbaik dan terpercaya. Synnex Metrodata Indonesia juga yang paling
efisien dan bernilai tambah yang tinggi
di Indonesia.
Di Synnex Metrodata Indonesia kamu bisa dapat berbagai TIK seperti
smartphone, laptop, komputer, scanner dan lain sebagainya. Kamu juga bisa
dapatkan laptop desain terbaik seperti HP Zbook Firefly 14 G8 Mobile
Workstation disana.